Rabu, 20 Mei 2015

Membuat Blog Terkenal

Dalam mengelola sebuah blog dibutuhkan konsentrasi dan keluwesan agar kita bisa lebih enjoy dan lebih nyantai dalam melakukan kegiatan blogging.
Banyak formula dan banyak trik yang tersebar diinternet untuk membuat blog kita bisa bertahan dan bisa dikenal oleh penduduk internet, tapi intinya adalah bagaimana kita merasa nyaman dan enjoy dalam melakukan kegiatan blogging, ini yang utama.
Mencari dan terus belajar itu sangat penting tapi action itu lebih penting, jadi jangan hanya terus mencari cara – cara jitu blogging tapi anda tidak lekas segera mengaplikasikannya untuk blog anda.
Kegiatan blogging bukan semata-mata kita untuk mengejar uang tapi jadikan kegiatan blogging ini sebagai hobby dan jangan merasa terpaksa untuk melakukannya.
Biarkan mengalir apa adanya, maka apa yang kita harapkan pun akan terjadi pada blog kita, yaitu blog sukses dan terkenal.

Caranya :

  1. Buat Blog sesuai hobby dan minat serta bakat kita
  2. Fokus pada apa yang sudah kita canangkan diawal
  3. Enjoy dalam melakukan kegiatan blogging
  4. Belajar dan terus belajar pada senior yang sudah berpengalaman dalam dunia blogging.
  5. Segera action jangan hanya mengumpulkan cara-cara jitu dalam kegiatan blogging tanpa segera mengaplikasikannya dalam blog kita. Belajar sambil action.
  6. Biarkanlah mengalir apa adanya. Jangan terlalu berambisi.
  7. Tulis dan tulis artikel sesuai dengan niche dan tujuan blog kita. Karena dengan kita memproduksi artikel-artikel bermanfaat serta berkualitas inilah pondasi awal untuk menjadikan blog kita terkenal dan sukses.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar